Bantu Korban Bencana Sumbar PMI Kirim Armada Air Bersih

0
604

Untuk membantu meringankan beban korban bencana banjir dan longsor di Sumatera Barat (Sumbar), Ketua PMI Rejang Lebong, Hendra Wahyudiansyah, SH mengirim 2 armada air bersih. Mobil tanki air bersih berkapasitas 5.000 liter itu dilepas Hendra pukul 10.00 WIB, Rabu, (20/3).

‘’Bencana banjir dan longsor yang melanda wilayah pesisir selatan itu sudah ditetapkan menjadi darurat bencana provinsi. Makanya, PMI berpartisipasi membantu pengadaan sarana air bersih. Kita menurunkan 2 mobil tanki dengan kapasitas 5000 liter serta 6 personel. Bantuan ini kita berikan selama 10 hari,’’ kata Hendra Wahyudiansyah yang juga Wabup Rejang Lebong.

Selain itu, Hendra juga berusaha menginventarisir kebutuhan para korban bencana banjir dan longsor yang melanda wilayah pesisir selatan, Jumat (8/3) lalu.

‘’Untuk sementara ini, para korban sangat membutuhkan bantuan air bersih. Makanya, kita kirim 2 armada air bersih dulu. Nanti kita lihat lagi, apa yang perlu kita bantu,’’ papar Hendra.

Bencana banjir dan longsor ini melanda kawasan pesisir selatan, padang pariaman dan Kota Padang. Namun kondisi terparah dialami masyarakat Pesisir Selatan. Bencana ala mini menelan banyak korban jiwa.

Share