Asisten I Pranoto Buka Sosialisasi Layanan Fidusia

0
220

Sosialisasi Layanan Fidusia dengan tema “Meningkatkan Pemahaman Masyarakat Terhadap Jaminan Fidusia Dalam Rangka Mewujudkan Kepastian dan Perlindungan Hukum Bagi Masyarakat” di gelar di Aula Hotel Mutiara, Kamis (20/6).

Sosialisasi dibuka langsung oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pranoto Majid, SH., M.Si mewakili Bupati dan dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Dr. Asli Samin, S.Kep, M.Kep, kepala defisi pelayanan hukum dan HAM Dr. Andrieansjah beserta rombongan dan para peserta.

Kepala defisi pelayanan hukum dan HAM Dr. Andrieansjah mengatakan dalam sambutannya, Fidusia adalah pengalihan hak kepemilikan suatu benda atas dasar kepercayaan dengan ketentuan bahwa benda yang hak kepemilikannya dialihkan tersebut tetap dalam penguasaan pemilik benda.

“Kami berharap dengan sosialisasi fidusia ini kepada apatur pemerintah dan masyarakat diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan pemahaman,” tutupnya.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Pranoto Majid, SH., M.Si mengatakan, hari ini dilaksanakan sosialisasi fidusia. Kegiatan seperti ini juga dapat memberikan kepastian hukum kepada semua pihak yang berkepentingan dalam melaksanakan fidusia.

Share